Mengecek Tautan / Link Unduhan dengan wget.

Halo, teman-teman semuanya ! Bagaimana 2 minggu pertama di 2024 nih ? Semoga lebih baik ya ? Aamiin. Kali ini saya (Raniri) akan sedikit berbagi tips sederhana untuk mengecek tautan / link unduhan (download) menggunakan tool wget. Berikut ini adalah pemahasan singkatnya !

Untuk apa dan apa yang dicek ?

Kadangkala kita menemukan tautan unduhan / download sebuah berkas / file. Kita bisa mengeceknya untuk memastikan apakah tautan itu valid atau tidak, berkas yang diunduh itu ada atau tidak, sebelum kita mengunduhnya dengan wget. Saya mendapatkan tutorial ini ketika dulu menyusun sebuah skrip untuk mengecek tautan unduhan ISO distro linux, bisa dilihat di sini.

Apa yang kita butuhkan ?

Kita hanya membutuhkan satu tool utama, wget. Tool wget kemungkinan tersedia untuk semua distro dan bisa kita pasang lewat paket manager.

Bagaimana cara mengecek tautan unduhan dengan wget ?

Kita bisa menggunakan opsi –spider pada tool wget. Dalam halaman manual wget disebutkan jika opsi –spider bisa kita gunakan untuk mengecek keberadaan URL / tautan. Berikut ini adalah contohnya, misalkan kita punya tautan unduhan yaitu https://github.com/swaywm/sway/archive/refs/heads/v1.9.tar.gz, maka cara mengeceknya yaitu :

$ wget --spider <url / tautan>
$ wget --spider https://github.com/swaywm/sway/archive/refs/heads/v1.9.tar.gz

Jika tautan yang kita miliki valid maka output yang kita dapatkan sebagai berikut :

Connecting to github.com (20.205.243.166:443)
Connecting to codeload.github.com (20.205.243.165:443)
remote file exists

Baris terakhir output di atas menunjukan kalau tautan unduhan kita valid dan berkas yang akan kita unduh memang ada. Bagaimana jika tautan unduhan kita tidak valid ? Jika tidak valid, maka kita akan mendapatkan output seperti ini :

Connecting to github.com (20.205.243.166:443)
Connecting to codeload.github.com (20.205.243.165:443)
wget: server returned error: HTTP / 1.1 404 Not Found

Ringkasan.

Berikut ini adalah ringkasan untuk bahasan kita kali ini.

  1. Wget selain sebagai alat unduh, bisa kita gunakan untuk mengecek tautan unduhan.
  2. Opsi yang bisa kita gunakan adalah –spider.
  3. Perintah yang bisa kita gunakan yaitu

    $ wget –spider <URL / tautan>

Penutup.

Baiklah, demikian tadi cara sederhana untuk megecek tautan unduhan menggunakan tool wget. Semoga bisa bermanfaat untuk kita semua. Jika ada cara yang lain, mungkin bisa berbagi di kolom komentar. Terima kasih, sekian dan sampai berjumpa pada bahasan selanjutnya !

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *